5 Contoh Judul Artikel Menarik untuk Pembaca

Judul artikel yang menarik dapat lebih mudah menarik pembaca.

Mengutip dreamgrow.com, judul yang menarik dapat dibuat dengan menggabungkan prinsip penulisan yang efektif.

Anda tidak perlu menyisipkan unsur clickbait dalam membuat judul yang menarik.

Pembaca saat ini mungkin akan meninggalkan artikel Anda jika memiliki unsur clickbait yang terkesan bombastis.

Selain itu, Anda juga dapat menulis judul artikel secara efisien dengan merangkum isi tulisan dalam beberapa kata.

Cara menulis judul artikel seperti ini biasanya akan lebih menarik untuk pembaca.

Lalu, judul artikel seperti apa yang menarik untuk pembaca? Simak selengkapnya dalam artikel berikut ini.  

Tips Membuat Judul Artikel 

Mengutip incomediary.com dan beberapa sumber lain, berikut beberapa judul artikel yang menarik untuk pembaca tanpa unsur clickbait. 

1. Gunakan “Cara Menggunakan” atau “How To

Kemajuan teknologi membuat orang mengandalkan internet sebagai sumber informasi.

Mereka percaya bahwa internet dapat memenuhi rasa ingin tahu seseorang terhadap sesuatu.

Tak heran, jika saat ini judul artikel dengan awalan “cara menggunakan” atau “how to” menjadi hal yang paling banyak dicari.

Artikel “how to” dapat meningkatkan engagement dari website Anda.

Namun, istilah “cara menggunakan” atau “how to” tidak perlu selalu digunakan di setiap awal kalimat.

Anda juga dapat menggunakan “langkah” atau “step” dalam judul artikel, seperti:

  •  “10 Step to Successfully Outsourcing Your Online Business”
  • “21 Ways to Dominate YouTube: The Ultimate Guide”

2. Judul “Identifikasi dan Problem Solver

Masyarakat akan mencari artikel yang dapat mengidentifikasi dan menyelesaikan masalahnya.

Artikel dengan unsur seperti itu mungkin akan menduduki posisi pertama di mesin pencarian.

Beberapa contoh judul artikel identifikasi dan problem solver antara lain:

  • “6 Cara Instan Meningkatkan Percaya Diri”
  • Gene Breakthrough Restores The Sight Of People With Inherited Eye Disease And Could Save Thousands From Blindness”

3. Kalimat Tanya

Cara membuat artikel dengan judul menarik lainnya adalah menggunakan kalimat tanya.

Anda dapat melemparkan pertanyaan kepada pembaca lewat judul artikel.

Misalnya, Anda ingin membuat artikel kesehatan dengan penjelasan ahli di dalamnya.

Anda dapat membuat judul seperti:

  •  Sinar UV Dapat Sebabkan Kanker Kulit? Ini Jawaban Ahli

Meskipun menggunakan kata tanya, pastikan Anda sudah memiliki jawaban di dalam artikel, ya

4. Gunakan Angka 

Listicle juga dapat menarik perhatian pembaca.

Dalam Hubspot.com dijelaskan, listicle adalah artikel yang ditulis dalam format daftar.

Sesuai dengan pengertiannya, judul artikel ini biasanya diawali dengan angka.

Jenis artikel ini dianggap lebih lengkap dan ringan saat membacanya.

Beberapa judul artikel listicle antara lain:

  • 3 Cara Menulis Artikel agar Dilirik Pembaca, Hindari Clickbait! (RadVoice Indonesia)
  • 6 Letusan Gunung Terdahsyat yang Pernah Ada (IDN Times)

Saat ini listicle juga sudah banyak digunakan media online untuk menyampaikan informasi. 

5. Sisipkan Kata Kunci Populer 

Anda mungkin pernah melihat artikel yang dihubungkan dengan sesuatu yang sedang viral? Ya, hal ini memang sering dilakukan oleh banyak penulis.

Menyisipkan kata kunci atau keyword populer dapat meningkatkan engagement dari artikel Anda.

Biasanya, artikel dengan sisipan kata kunci populer akan disesuaikan dengan target pembaca mereka masing-masing.

Beberapa artikel yang menggunakan judul dengan kata kunci populer antara lain:

  • Gaya Feminin Bintang Squid Game Jung Ho Yeon Jadi Sampul Majalah Vogue (Liputan6.com)
  • Cantik Layaknya Barbie, Ini 5 Rahasia Kulit Glowing dan Flawless Margot Robbie yang Bisa Kamu Sontek (Beautynesia)

Kesimpulan

Judul artikel tidak perlu mengandung unsur clickbait untuk menarik perhatian pembaca.

Anda dapat menggunakan beberapa tips membuat judul artikel berikut ini jika ingin bersandar di posisi pertama mesin pencarian.

  1. Gunakan “how to” atau “cara menggunakan”
  2. Judul “identifikasi dan problem solver
  3. Kalimat tanya
  4. Gunakan angka
  5. Sisipkan kata kunci populer

Jika membuatnya dengan kelima unsur tersebut, artikel Anda akan lebih mungkin berada di posisi pertama mesin pencarian. Adakah di antara tips di atas yang pernah Anda terapkan?


RadVoice Indonesia dapat membantu Anda menulis dan mempublikasikan blog perusahaan Anda. Berbekal pendekatan bercerita dan standar konten yang tinggi, RadVoice Indonesia akan bekerja sama dengan Anda untuk menulis artikel yang edukatif dan membuat brand Anda semakin menonjol.

Jadwalkan konsultasi online dengan RadVoice Indonesia di sini. 100% gratis, tanpa komitmen.