5 Manfaat Content Audit untuk Blog, Salah Satunya Dapat Mengoptimalkan SEO

Manfaat hashtag untuk konten

Konten adalah ujung tombak utama dalam strategi pemasaran digital yang efektif. Konten dapat membantu Anda meningkatkan brand awareness dan traffic ke situs web agar mencapai target pemasaran dan membantu audiens target Anda. Karena itu, konten harus selalu diperbarui. Untuk itu, penting bagi Anda mengetahui manfaat content audit.

Saat membuat konten, penting untuk mempertimbangkan permasalahan yang dihadapi audiens target Anda dan menawarkan informasi berharga untuk menyelesaikan permasalahan konsumen. Jika Anda menyediakan konten yang tidak relevan, sulit dimengerti, atau terlalu maju/tidak cukup maju untuk target audiens, Anda berisiko kehilangan calon konsumen baru. 

Agar hal tersebut tidak terjadi, lakukan content audit. Manfaat yang akan Anda dapatkan banyak sekali. Beberapa manfaat content audit di antaranya membantu Anda mengidentifikasi konten apa yang berkinerja baik, konten apa yang dapat digunakan kembali, dan apakah ada kesenjangan konten. 

Apa itu Content Audit?

Sebelum masuk ke pambahasan manfaat content audit, Anda perlu memahami pengertiannya dulu. Dilansir Glints, content audit adalah proses menganalisis semua konten dan kinerjanya di situs web. Proses ini memungkinkan Anda melihat lebih dekat upaya pengoptimalan konten untuk memenuhi tujuan bisnis. 

Ketika dilakukan dengan benar, Anda akan dapat menemukan celah sehingga Anda dapat memilah konten yang lebih disukai konsumen. Selain itu, content audit juga memungkinkan Anda untuk mematangkan konten dan strategi digital, menyediakan materi yang efisien untuk audiens, serta mengoptimalkan keuntungan dengan menganalisis kekuatan, kelemahan, dan peluang. 

Manfaat Content Audit 

Lantas, apa saja manfaat content audit? Berikut ulasan lengkapnya.

1. Optimalisasi Kinerja dan Konten Situs Web

Dikutip dari BrightEdge, melakukan content audit memungkinkan Anda untuk meninjau kinerja situs web Anda, menilai seberapa ramah situs web Anda untuk menavigasi dan menemukan konten, dan bagaimana responsnya terhadap pencarian pada mesin pencari.

2. Optimasi Mesin Pencari/SEO

Manfaat content audit yang lain adalah Anda dapat mengidentifikasi peluang SEO yang terlewatkan dan mengatasi masalah ini. Mengidentifikasi peluang yang terlewatkan ini memungkinkan Anda memfokuskan kembali tujuan SEO situs web Anda. 

Menurut Semrush, content audit dapat menunjukkan peluang untuk mengoptimalkan konten yang ada dengan lebih baik, di mesin telusur situs web. Seperti misalnya, memperbaiki judul, tag topik, atau memperluas jangkuan beberapa artikel. Mengoptimalkan konten Anda akan memungkinkan Anda meningkatkan konversi dan secara signifikan meningkatkan lalu lintas ke situs web Anda.

3. Mendiagnosis Kesenjangan Konten 

Selain merapikan inventaris konten di situs web Anda, content audit juga menyoroti kekurangan informasi yang dicari audiens. Dengan menunjukkan celah dalam situs dan kontennya, Anda menjadi lebih siap untuk membuat konten baru yang menambah nilai pada situs dan brand Anda. 

4. Mengevaluasi Kualitas Konten

Content audit akan mengevaluasi kualitas konten yang ada. Yang mana konten yang kualitasnya tinggi, sedang, atau rendah? Apakah pembaca lebih menyukai konten yang panjang dan mendetail, atau konten yang pendek dan ringan?  

Konten berkualitas dan mudah dipahami berkontribusi pada kegunaan situs, peringkat pencarian, dan loyalitas pengunjung.

Saat membuat konten original, content writer tidak selalu perlu membuat konten dari awal. Anda dapat mengembangkan postingan blog, artikel kontribusi, dan konten lama lainnya yang dapat digunakan kembali untuk mencapai tujuan pemasaran.

5. Memperbaiki Struktur Informasi

Anda mungkin memiliki konten yang kuat di situs web Anda, tetapi tidak membantu jika tidak dapat diakses. Gunakan data analitik terkait, termasuk istilah pencarian, untuk menentukan cara membuat konten Anda yang paling efektif mudah ditemukan oleh audiens dan mesin pencari Anda. 

Kesimpulan 

Content audit adalah proses menganalisis semua konten dan kinerjanya di situs web. Berikut adalah 5 manfaat content audit

  1. Optimalisasi kinerja dan konten situs web
  2. Optimasi mesin pencari/SEO
  3. Mendiagnosis kesenjangan konten 
  4. Mengevaluasi kualitas konten
  5. Memperbaiki struktur informasi

Content audit sangat bermanfaat untuk membantu pemilik usaha dan tim marketing agar lebih memahami konten yang mereka miliki di situs mereka dan bagaimana memahami kebutuhan konsumen. Mengoptimalkan konten akan memungkinkan Anda meningkatkan konversi dan secara signifikan meningkatkan traffic ke situs web Anda.